Belajar Bermakna Siswa Kelas 2 SD Negeri Terpadu Unggulan 2 Tana Tidung


Selama dua pekan berlangsungnya BDR, berbagai macam tugas dari sekolah telah dilakukan oleh siswa di rumah, khususnya siswa kelas 2 SDN TU 2 Tana Tidung, dimana tugas yang diterima siswa dari sekolah merupakan praktik pembelajaran bermakna sesuai dengan capaian pembelajaran yang terdapat dalam kurikulum 2013.

Setelah siswa menghabiskan libur dalam rangka merayakan hari raya idul fitri selama kurang lebih 4 hari, dimulai dari tanggal 23 Mei – 26 Mei 2020, pembelajaran melalui sistem BDR dibuka kembali dimulai tanggal 27 Mei 2020 yang berlangsung hingga sekarang ini.

Salah satu praktik pembelajaran bermakna yang dilakukan oleh siswa kelas 2 di SDN TU 2 Tana Tidung adalah melakukan pengamatan terhadap tanaman yang ada di sekitar lingkungan rumah. Dalam melakukan kegiatan tersebut, siswa telah mengalami proses belajar melalui pendekatan saintifik yaitu membiasakan siswa dengan keterampilan 5M (mengamati, menanya, mencoba, mengolah informasi, dan mengkomunikasikan).

Sesuai dengan tahapan dalam pendekatan saintifik, untuk menyelesaikan tugas pengamatan tanaman, siswa melewati 5 proses tahapan pembelajaran sebagai berikut; 1) mengamati tanaman yang di sekitar rumah, 2) siswa menanyakan hal-hal yang belum dipahami berdasarkan pengamatan, 3) siswa mengisi tabel berdasarkan hasil pengamatan, menggambar tanaman yang telah diamat, dan mempraktikkan cara merawat tanaman, 4) menuliskan cerita berdasarkan pengalaman merawat tanaman, dan yang terakhir 5) membacakan hasil tulisan di depan keluarga.

Melalui kegiatan mengamati tanaman tersebut, siswa telah mempelajari 4 muatan pelajaran, PPKN (cara merawat tanaman), Bahasa Indonesia (menuliskan pengalaman merawat tanaman), Matematika (menganalisis kondisi tanaman/mengukur tinggi dan lebar tanaman), dan SBDP (menggambar tanaman yang sudah diamati).

Pendekatan saintifik yang dilakukan selama proses pembelajaran diharapkan mampu memberikan pembelajaran yang bermakna bagi siswa. Pengalaman belajar yang bermakna mampu membantu siswa membangun pengetahuannya secara mandiri dalam memahami materi pelajaran.

Sumber: https://www.sdntu2tt.sch.id/2020/06/11/bdr-pembelajaran-bermakna-siswa-kelas-2/

Posting Komentar

[facebook]

MKRdezign

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Diberdayakan oleh Blogger.
Javascript DisablePlease Enable Javascript To See All Widget